Berita / PKRS
PKRS
Penulis: Admin - Rabu, 10 Maret 2021
Rabu, 10 Maret 2021 Dilaksanakan kegiatan PKRS melalui media siaran dengan penyampai materi Silfi Nurinahar mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika Poltekes Semarang yang melaksanakan magang di RSUD Sunan Kalijaga Kabupaten Demak. Materi yang disampaikan adalah “PENCEGAHAN PENYAKIT PENYERTA DM DAN HIPERTENSI DI MASA PANDEMI COVID-19”. Adanya pandemi COVID-19 menyebabkan banyak perubahan dalam kehidupan sehari-hari, untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan untuk menghindari tertularnya COVID-19, kita diwajibkan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, seperti  menggunakan masker ketika akan berpergian ataupun kedatangan tamu, menjaga jarak, menghindari keramaian dan lain sebagainya. Makanan merupakan salah satu faktor penting dalam menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat, sehingga kita mempunyai daya tahan tubuh yang kuat. Asupan Gizi yang ada dalam makanan berperan penting dalam proses pencegahan, penyembuhan dan pemulihan. Berikut ini pengaturan diet pada penyandang diabetes mellitus dan hipertensi: Bagi penyandang DM harus mentaati prinsip diet DM yaitu : 3J
  1. Jadwal makan. Makan harus diikuti sesuai dengan jam makan
  2. Jumlah makanan. Makanlah makanan sesuai dengan kebutuhan kalori tubuh
  3. Jenis makanan. Makanan harus diperhatikan (pantang gula dan makanan manis)
  Bahan makanan yang tidak dianjurkan meliputi : (Persatuan Ahli Gizi & Asosiasi Dietisien Indonesia, 2019)
  • Gula, madu, sirup, jam, jeli, kue-kue manis, buah yang diawetkan dengan gula, susu kental manis, minuman botol ringan, es krim
  • Sumber protein yang tinggi kandungan kolesterol, seperti jeroan, otak
  • Sumber protein yang banyak mengandung lemak jenuh dan lemak trans antara lain daging berlemak dan susu full cream, makanan siap saji, cake, goreng-gorengan
  • Sumber natrium antara lain garam dapur, soda, bahan pengawet. Hindari ikan asin, telur asin, makanan yang diawetkan
  Bagaimana pengaturan diet Diabetes Melitus ?
  1. Makanlah secara teratur sesuai dengan jumlah dan pembagian makanan yang telah ditentukan oleh dokter atau ahli gizi.
  2. Penggunaan gula murni dan makanan yang diolah dengan gula murni tidak diperbolehkan.
  3. Batasilah penggunaan makanan sumber karbohidrat kompleks.
  4. Makanlah banyak sayuran dan buah sesuai dengan pembagian makan sehari yang di susun oleh Ahli Gizi yaitu : Sayuran kelompok A boleh dimakan sekehendak. Sayuran kelompok B hanya boleh dimakan menurut jumlah yang ditentukan dan semua macam buah boleh dimakan menurut jumlah yang ditentukan.
  5. Makan sering dan cukup, penting sekali  makan secara teratur supaya kadar gula darah stabil sepanjang hari. Lebih baik makan sering dalam jumlah sedikit dari pada makan dua kali kenyang.
  6. Makan makanan tinggi serat " Soluble" seperti Jagung, kacang-kacangan, Umbi-umbian dan buah-buahan.
  7. Kurangi makan makanan berlemak/gorengan.
  8. Berat badan normal yakni kalau berat badan terlalu berat, usahakan untuk menurunkan berat badan hinggga menjadi normal.
  9. Kurangi mengkonsumsi Gula, karena akan lebih mudah mengontrol kadar gula darah.
  10. Hindari minum minuman beralkohol, minuman keras banyak mengandung kalori sehingga dapat mengganggu stabilitas kadar gula darah.
Maklumat Pelayanan

Berita Terbaru

Visitasi Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah
Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) RSUD Sunan Kalijaga Demak lolos tahap III dalam penilaian… Selengkapnya
Penyerahan Penghargaan Satyalencana Karya Satya
Direktur RSUD Sunan Kalijaga Demak dr. Nugroho Aris Kusuma, M.Kes menerima penghargaan Satyalencana… Selengkapnya
Tambahan Layanan Sore
Layanan Terapi Rehabilitasi Medik sekarang buka sampai sore hari Selengkapnya
Berita / PKRS
PKRS
Penulis: Admin - Rabu, 10 Maret 2021
Rabu, 10 Maret 2021 Dilaksanakan kegiatan PKRS melalui media siaran dengan penyampai materi Silfi Nurinahar mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika Poltekes Semarang yang melaksanakan magang di RSUD Sunan Kalijaga Kabupaten Demak. Materi yang disampaikan adalah “PENCEGAHAN PENYAKIT PENYERTA DM DAN HIPERTENSI DI MASA PANDEMI COVID-19”. Adanya pandemi COVID-19 menyebabkan banyak perubahan dalam kehidupan sehari-hari, untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan untuk menghindari tertularnya COVID-19, kita diwajibkan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, seperti  menggunakan masker ketika akan berpergian ataupun kedatangan tamu, menjaga jarak, menghindari keramaian dan lain sebagainya. Makanan merupakan salah satu faktor penting dalam menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat, sehingga kita mempunyai daya tahan tubuh yang kuat. Asupan Gizi yang ada dalam makanan berperan penting dalam proses pencegahan, penyembuhan dan pemulihan. Berikut ini pengaturan diet pada penyandang diabetes mellitus dan hipertensi: Bagi penyandang DM harus mentaati prinsip diet DM yaitu : 3J
  1. Jadwal makan. Makan harus diikuti sesuai dengan jam makan
  2. Jumlah makanan. Makanlah makanan sesuai dengan kebutuhan kalori tubuh
  3. Jenis makanan. Makanan harus diperhatikan (pantang gula dan makanan manis)
  Bahan makanan yang tidak dianjurkan meliputi : (Persatuan Ahli Gizi & Asosiasi Dietisien Indonesia, 2019)
  • Gula, madu, sirup, jam, jeli, kue-kue manis, buah yang diawetkan dengan gula, susu kental manis, minuman botol ringan, es krim
  • Sumber protein yang tinggi kandungan kolesterol, seperti jeroan, otak
  • Sumber protein yang banyak mengandung lemak jenuh dan lemak trans antara lain daging berlemak dan susu full cream, makanan siap saji, cake, goreng-gorengan
  • Sumber natrium antara lain garam dapur, soda, bahan pengawet. Hindari ikan asin, telur asin, makanan yang diawetkan
  Bagaimana pengaturan diet Diabetes Melitus ?
  1. Makanlah secara teratur sesuai dengan jumlah dan pembagian makanan yang telah ditentukan oleh dokter atau ahli gizi.
  2. Penggunaan gula murni dan makanan yang diolah dengan gula murni tidak diperbolehkan.
  3. Batasilah penggunaan makanan sumber karbohidrat kompleks.
  4. Makanlah banyak sayuran dan buah sesuai dengan pembagian makan sehari yang di susun oleh Ahli Gizi yaitu : Sayuran kelompok A boleh dimakan sekehendak. Sayuran kelompok B hanya boleh dimakan menurut jumlah yang ditentukan dan semua macam buah boleh dimakan menurut jumlah yang ditentukan.
  5. Makan sering dan cukup, penting sekali  makan secara teratur supaya kadar gula darah stabil sepanjang hari. Lebih baik makan sering dalam jumlah sedikit dari pada makan dua kali kenyang.
  6. Makan makanan tinggi serat " Soluble" seperti Jagung, kacang-kacangan, Umbi-umbian dan buah-buahan.
  7. Kurangi makan makanan berlemak/gorengan.
  8. Berat badan normal yakni kalau berat badan terlalu berat, usahakan untuk menurunkan berat badan hinggga menjadi normal.
  9. Kurangi mengkonsumsi Gula, karena akan lebih mudah mengontrol kadar gula darah.
  10. Hindari minum minuman beralkohol, minuman keras banyak mengandung kalori sehingga dapat mengganggu stabilitas kadar gula darah.

Maklumat Pelayanan

Berita Terbaru
Visitasi Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah
04 November 2024
Rumah Sakit
Penyerahan Penghargaan Satyalencana Karya Satya
04 November 2024
Umum
Tambahan Layanan Sore
21 Oktober 2024
Pelayanan